Wagub Tutup Sail Sabang

- Penulis Berita

Sabtu, 9 Desember 2017 - 00:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wagub Tutup Sail Sabang



SABANG, radar-x.net – Wakil Gubernur Aceh, Nova Iriansyah secara resmi menutup event Sail Sabang 2017, di Pelabuhan BPKS Sabang, Selasa (6/12/2017).

Penutupan event International tersebut ditandai dengan pemukulan rapai oleh Wakil Gubernur Aceh, Nova Iriansyah, Kepala Dinas Pariwisata Aceh, Reza Fahlevi serta Forkopimda Kota Sabang.

Nova dalam sambutannya mengatakan, sebagai sebuah event  wisata internasional, pengunjung dan masyarakat menaruh harapan besar terhadap kesuksesan Sail Sabang.  Hal itu dapat dilihat dari jumlah  pengunjung yang hadir.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Meski cuaca kerap tidak  mendukung, namun antusiasme masyarakat tetap tinggi, atas nama  Pemerintah Aceh, kami  mengucapkan terimakasih atas  semua dukungan yang diberikan  untuk kelangsungan acara ini,” kata Nova.

Jika ada kekurangan dalam pelaksanan event Sail Sabang kata Nova lebih lanjut, akan dijadikan sebagai bahan evaluasi dan menjadi acuan untuk mensukseskan kegiatan event wisata bahari lainnya di Pulau Sabang.

Nova berharap, Sabang menjadi  salah satu tujuan wisata yang  menghadirkan daya tarik bagi para  wisatawan dari berbagai mancanegara sehingga dapat  berkontribusi mendukung meningkatnya wisatawan yang  datang ke Indonesia.

Baca Juga:  Kapolres Bondowoso, Pimpin Pelaksanaan Evaluasi Program Gerdu Bersinar 2016

“Semangat menggelar wisata bahari  di Sabang ini akan terus berlanjut.  Setelah Sail Sabang 2017, ke depan akan lebih banyak event wisata di  daerah ini,” ujar Nova.

Salah satunya, sebut Nova, Sabang  Marine Festival tahun 2018, yang  juga akan mengundang para  yachter dari berbagai negara untuk  unjuk kebolehan di Laut Sabang.

“Para yachter yang hadir pada Sail  Sabang ini, kami harapkan dapat kembali berpartisipasi pada Sabang Marine Festival tersebut.” Kata Nova.

Nova menambahkan, selain Sabang Marine Festival, juga akan dimeriahkan dengan berbagai  kegiatan yang lebih menarik.

Pada kesempatan tersebut, Nova juga menyampaikan terima kasih kepada Kementerian Pariwisata,  Kemenko Kemaritiman, Kementerian Kelautan dan Perikanan RI, Unsur TNI dan POLRI serta seluruh stakeholder lainnya yang telah memberi  dukungan penuh atas  terselenggaranya Sail Sabang  2017.

“Kami berharap ke depan akan lebih banyak lagi agenda wisata Nasional  yang diselenggarakan di Aceh, ujar Nova.

Ucapan terimakasih dan apresiasi juga disampaikan Nova kepada   para yachter dan seluruh  masyarakat yang telah  berpartisipasi mendukung  penyelenggaraan Sail Sabang  2017.

Pada acara penutupan tersebut, Wagub juga menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba Foto Drone Contes dan Juara Stand Expo serta cinderamata kepada Yachter. Berbagai penampilan tarian daerah, Band, dan Cagok Aceh juga turut memeriahkan penutupan Sail Sabang. (Muhd)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

PJ Bupati Pamekasan, Gelar Sholawat Bersama
“Kabar Duka” Kepala MI.Nahdlatul Athfal Wafat, “Alumni Guru RA.NA” ; Innalillahi Wa Inna Ilaihi Roji’un
Gubernur Jatim Lantik dan Ambil Sumpah Jabatan Serta Serah Terima PJ Bupati Bondowoso
Imanudin Minta Peran Pemuda Dalam Revolusi Industri 4.0
Dugaan Korupsi Dinas Pendidikan Lampung Selatan Dilaporkan Lembaga KAMPUD Ke Kejari Setempat
Oknum Kolektor Berulah Lagi Perampasan Paksa
Naik Penyelidikan, DPP KAMPUD Dukung Kejati Usut Tuntas Dugaan Korupsi Dana Hibah DPPPA Lampung Tenggah
Tim Penilai Kecamatan Terbaik Provsu Lakukan Penilaian di Kecamatan Datuk Tanah Datar
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 September 2023 - 17:53 WIB

“Kabar Duka” Kepala MI.Nahdlatul Athfal Wafat, “Alumni Guru RA.NA” ; Innalillahi Wa Inna Ilaihi Roji’un

Senin, 25 September 2023 - 08:03 WIB

Gubernur Jatim Lantik dan Ambil Sumpah Jabatan Serta Serah Terima PJ Bupati Bondowoso

Minggu, 24 September 2023 - 18:07 WIB

Oknum Kolektor Berulah Lagi Perampasan Paksa

Minggu, 24 September 2023 - 10:32 WIB

Naik Penyelidikan, DPP KAMPUD Dukung Kejati Usut Tuntas Dugaan Korupsi Dana Hibah DPPPA Lampung Tenggah

Sabtu, 23 September 2023 - 12:58 WIB

Warga Sampang, Tolak Keras Pelaksanaan Pemilu 2024

Sabtu, 23 September 2023 - 11:15 WIB

DPRD Gelar Paripurna Persetujuan Bersama Raperda APBD Perubahan 2023

Sabtu, 23 September 2023 - 11:04 WIB

DPRD Mura Akui Keberhasilan Program Pasangan Perdie dan Rejikinnor

Kamis, 21 September 2023 - 22:13 WIB

Berharap Syafa’at Baginda Rasul, Tiga Majelis Bersatu

Berita Terbaru

Pemerintahan

PJ Bupati Pamekasan, Gelar Sholawat Bersama

Senin, 25 Sep 2023 - 21:27 WIB

Nasional

Imanudin Minta Peran Pemuda Dalam Revolusi Industri 4.0

Minggu, 24 Sep 2023 - 21:48 WIB