Murung Raya, RADAR-X.net – Bangsa Indonesia yang besar lahir dari pembangunan manusia yang maju dan kemajuan pembangunan manusia sangat dipengaruhi oleh kualitas pendidikannya.
Oleh karena itu, pembangunan Indonesia melalui Kemenristek terus berupaya untuk memberikan layanan pendidikan yang berkualitas, inklusif dan setara melalui kebijakan merdeka belajar.
Kemendikbud berupaya mewujudkan visi tersebut, dengan melakukan transformasi pada guru, kurikulum, asesmen pendidikan, buku dan pendidikan tinggi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Hal ini disampaikan, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Imanudin, S.Pd.i, saat ditemui awak media di kediamannya, Kamis (5/10/2023).
“Selamat Hari Guru Sedunia pada 5 Oktober 2023,” ucap Imanudin.
Ia menyampaikan bahwa sumber daya manusia (SDM) yang bermutu, pendidikan merupakan satu unsur penting untuk mencerdaskan kehidupan anak bangsa, saling terhubung satu dengan lain.
Guru, sekolah dan semua elemen masyarakat agar sama-sama berupaya menciptakan pendidikan yang berkemajuan sebagaimana visi Kemendikbud untuk melahirkan pendidikan berkualitas.
“Kami sebagai wakil rakyat diamanahkan untuk mendorong dalam proses pembangunan pendidikan baik itu sarana-prasarana sekolah dan itu merupakan tanggung jawab bersama antara pemerintah daerah, lembaga legislatif dan semua elemen masyarakat. Sehingga diharapkan bisa saling terhubung satu dengan lainnya demi pendidikan yang berkemajuan,” ujar Imanudin.
“Mari, kita bergotong royong menciptakan sistem pendidikan yang bermutu, berkualitas, dan inklusif bagi seluruh anak Indonesia,” ajak Imanudin lagi, Anggota DPRD Kabupaten Murung Raya ini.
Ia menambahkan, bertepatan Hari Guru Sedunia pada 5 Oktober 2023 ini, Guru merupakan profesi yang sangat berjasa dalam mendukung pentingnya pendidikan bagi kehidupan.
“Oleh karena itu sebagai bentuk apresiasi atas jasa seorang guru, maka setiap tahun selalu di peringati Hari Guru se Dunia,” tambahnya.
(Vrn)