Poltek Jember Sebagai Pembina UMKM Daerah Dan Provinsi

0
696
Poltek Jember Sebagai Pembina UMKM Daerah Dan Provinsi
Situasi pameran UMKM di gedung New Dari Utama. 

JEMBER, radar-x.net – Tepatnya Rabu (28/9/17) di gedung New Dari utama Kel. Mangli, Kec. Kaliwates Jember, di gelar pameran Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang melibatkan puluhan perusahaan baik BUMD, BUMN dan perusahaan swasta termasuk perorangan, bahkan segala macam barang telah tersedia di pameran tersebut, seperti air kemasan Hazora, nasi pecel pincuk, lukisan, kerajinan tangan, busana dan sebagainya, sehingga kegiatan seperti ini harus di dukung dan di tingkatkan, apalagi bisa menjadi produsen suatu barang itu lebih baik lagi.
Hal tersebut di sampaikan Direktur utama Poli Tehnik (Poltek) Jember H. Nanang Sugianto usai pembukaan pameran UMKM di gedung New Sari utama.
“Iya, saya kira kegiatan seperti ini bagus dan harus di dukung sepenuhnya, Poli Tehnik (Poltek) Jember ini juga sebagai pembina Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) baik daerah maupun Provinsi, sehingga tahu benar data UMKM yang ada di Jember. Selain hal tersebut kalau bisa tidak hanya menjadi marketing barang saja, tetapi harus di tingkatkan menjadi produsen suatu barang yang bisa di jual khususnya ke mancanegara.” Terangnya.
Kalau bisa, kata H. Nanang lebih lanjut, harus menjadi produsen suatu produk yang bisa di pasarkan baik dalam dan luar Negeri, apabila ada geliat perekonomian seperti ini, maka dipastikan di tempat tersebut ada transaksi ekonomi sehingga terjadi perputaran uang yang cepat sekali, bahkan Poltek Jember ini hingga saat ini sudah berhasil mencetak dan membina ratusan anggota UMKM baik daerah dan Provinsi.
“Jangan sampai kita hanya menjadi pembeli barang dari luar Negeri saja, tetapi alangkah bagusnya lagi kita bisa memproduksi barang yang bisa kita jual keluar Negeri, sehingga uang dari luar Negeri ada perputaran di Indonesia ini, bahkan dengan adanya perputaran uang dari Negara lain akan berdampak pada perekonomian dalam Negeri.” Ungkap Direktur Poltek Jember.
Ditambahkannya, dengan kegiatan seperti ini maka berdampak pada pelaku ekonomi ini, dapat meningkatkan taraf hidupnya bagi masing-masing pelaku ekonomi tersebut, dan menambah penghasilan bagi mereka ini.
Pameran UMKM tersebut, di buka oleh Wakil Bupati Drs. KH. Muqit Arief, di dampingi pengurus ‘Lion Club’ dan Kapolres, AKBP. Kusworo Wibowo, serta undangan termasuk Kepala dinas Koperasi dan UMKM. (Bas/Dik/Rul)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.