Orang tua tentu kelak mengharapkan anaknya berprestasi dan juga berbudi pekerti yang baik. Tidak hanya di lingkungan rumah, namun di lingkungan dan situasi mana pun termasuk di sekolah.
Salah satu cara untuk meningkatkan prestasi sang anak adalah dengan meningkatkan semangat dalam diri mereka. Seorang anak yang bersemangat akan menunjukkan beberapa tanda-tanda seperti pola pikir yang mulai berkembang, aktif dalam setiap kegiatan, menyukai tantangan, serta tidak mudah menyerah.
Kalau ada seseorang menguap, terkadang kita juga tersugesti untuk menguap. Ternyata semangat pun bisa menular loh! Orang tua yang bersemangat tentunya akan membentuk anak yang bersemangat pula. Maka dari itu, orang tua juga perlu menebarkan semangat dalam kepada anak.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Cara yang bisa dicoba membentuk semangat pada anak adalah seperti berbicara berkesan dengan anak, memahami bahwa setiap anak tidaklah sama, berbicara singkat namun berdampak, serta berbicara yang nyaman, percaya diri, jelas, dan mudah dipahami.
Selain itu, ada juga hal-hal lain yang bisa dilakukan oleh orang tua dalam mendidik anaknya seperti berikut ini:
1. Biarkan anak yang memilih
Anak mempunyai kebebasan dalam memilih apa yang hendak ia lakukan. Orang tua sebaiknya tidak mengekang, namun hanya mengawasi apa yang dilakukan oleh anak.
Anak yang memiliki kebebasan untuk memilih aktivitas dan cara ia mengerjakan aktivitas tersebut, akan lebih termotivasi dalam menjalaninya. Hal tersebut disebabkan karena ia mengerjakan hal yang sesuai minatnya.
2. Belajar sambil bermain
Belajar tidak hanya dilakukan dengan cara konvensional seperti duduk dan mendengarkan. Namun, belajar juga bisa dilakukan sembari bermain. Semua anak menyukai permainan, oleh karena itu belajar melalui permainan akan efektif karena bermain akan menstimulasi seluruh indra anak dan membantu anak untuk paham.
3. Merayakan setiap keberhasilan
Setiap pencapaian, sesedarhana apa pun itu, adalah sebuah prestasi. Potensi yang dimiliki anak tentunya berbeda-beda. Orang tua tidak bisa menyamarakatan potensi yang dimiliki pada anak atau dengan kata lain setiap anak memiliki kemampuannya masing-masing. Jadi, prestasi anak pada setiap bidang dan tingkatan perlu diapresiasi. Apresiasi yang diberikan akan terus memicu anak untuk terus melalukan hal-hal yang berprestasi.
Mendidik anak untuk berprestasi tidaklah mudah. Orang tua harus memiliki kesabaran dan ketelatenan dalam mendidik anak. Mungkin beberapa cara dan tip di atas bisa membantu dan bermanfaat bagi para orang tua.
(skr)