foto : Istimewa
Pamekasan, Radar x. net – Bripka Edi Hartono, S.H., inilah nama lengkap Bhabinkamtibmas Desa Bajang, Kecamatan Pakong, Kabupaten Pamekasan yang rajin mengaji di Masjid-masjid di desanya.
Bulan Ramadhan adalah bulan penuh berkah dan pahala, rupanya tidak di sia siakan olehnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Tatkala Pak Bhabin tersebut patroli sambang desanya, kesempatan itu dimanfaatkan untuk singgah di Masjid-masjid untuk beribadah, sholat dan mengaji.
Ibarat sekali merengkuh dayung dua tiga pulau terlampaui, Pak Bhabin melaksanakan patroli, sekaligus sambang desanya, singgah di masjid-masjid, silaturahmi dengan takmir masjid / warganya, dapat menyampaikan himbauan himbauan kamtibmas kemudian mengaji bersama maraup pahala Ramadhan.
“Bripka Edi Hartono memang aktif mengaji di Masjid-masjid yang disinggahinya ketika melakukan patroli di desanya sambil melakukan kegiatan sambang desa, ” jelas Kapolsek Pakong, AKP Syafril.
Dilain tempat Kasihumas AKP Sri sugiarto mengatakan, kegiatan Pak Bhabin Edi Hartono patut diberi apresiasi.
“Dengan kegiatan yang dilakukannya diharapkan masyarakat dapat merasakan kedekatan Polri dengan warga untuk bersama sama mewujudkan Harkamtibmas”, ujar Kasihumas.
(HR/Korwil Madura)